Penandatanganan Nota Kesepahaman, Kasi Bimas Kemenag Benteng Pimpin Do’a

Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/11- Pemerintah Kabupaten Bengkulu Tengah bersama Kementerian Agama, Pengadilan Agama dan Unipersitas Bengkulu UNIB, Jum’at 27/11 pada pukul 09.00 Wib, bertempat di Aula Rapat Kantor Bupati Benteng Desa Ujung Karang Kecamatan Karang Tinggi, mengadakan penanda tanganan nota kesepahaman tentang Isbat Nikah.

Dalam acara tersebut dihadiri oleh Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli, SH,MH, Kepala Kemenag Benteng Drs. H. Ajamalus,MH, Ketua PA Bengkulu Utara Bengkulu Tengah Drs. Abdul Somat dan Rektor UNIB Riduan Nurazi. Serta hadir pula seluruh SKPD Benteng, Kepala Badan dan Kepala Kantor.

Setelah dilaksanakannya sambutan-sambutan dan penanda tanganan, dalam rangka mengharapkan rido dari Allah, acara tersebut diakhiri dengan do’a bersama yang dipimpin oleh Kasi Bimas Islam Kemenag Benteng Rolly Gunawan, S. Sos.I, M. HI, dalam do’anya Rolly berucap, semoga program tersebut dapat berjalan dengan lancar, serta mendapat restu dari Allah SWT, ujarnya.

Penulis : Guntur **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA