Kepahiang (Humas) --- Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepahiang, H. Lukman,S.Ag,.M.H apresiasi dan berikan motivasi serta support saat melepas 22 Peserta Kontingen Kab. Kepahiang dalam Ajang Pekan Olah Raga dan Seni Antar Pondok Pesantren Daerah (Pospeda) Tingkat Provinsi Bengkulu yang akan berlangsung dari 22 hingga 23 Agustus 2022 di lapangan Komplek Pondok Pesantren Pancasila Bengkulu.
Hadir juga dalam pelepasan tersebut, Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam M. Syarif, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Rusiati beserta Kasi Haji dan Pengawas Madrasah bertempat di halaman Kantor Kementerian Agama Kab. Kepahiang, Senin (22/8).
Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kepahiang, H. Lukman mengajak mari sama-sama kita doakan peserta Kontingen Kab. Kepahiang agar lolos di tingkat Provinsi sehingga bisa melenggang Lolos ketingkat Nasional, ajak Kemenag Kepahiang.
Kakankemenag H. Lukman berpesan kepada Kontingen agar selalu menjaga kekompakan, semangat dan menguatkan tekad untuk bisa memberikan penampilan terbaik sehingga santri Kab. Kepahiang bisa mewakili di tingkat Provinsi bahkan di tingkat nasional.
"Siap untuk berangkat dan bertanding di Pospeda Provinsi ?, maka untuk itu kalian sebagai wakil santri Kabupaten Kepahiang harus bisa meraih medali emas", tanya Kakan Kemenag saat memberi semangat dan dijawab 'siap' oleh kontingen Kab. Kepahiang.
Di ajang ini, Kab. Kepahiang akan menurunkan peserta yang akan mengikuti cabang Kaligrafi 2 Orang , Cabang Pidato Bahasa Inggris 2 Orang Cabang Pidato Bahasa Arab 2 Orang, Pidato Bahasa Indonesia 2 Orang, Pencak Silat 4 orang, Cabang Lari 6 Orang, Lompat Jauh 2 Orang serta Tolak Peluru 2 Orang.
Ditempat yang sama, Kasi Pendidikan Agama dan Pendidikan Keagamaan Islam, M. Syarif sangat optimis untuk bisa meraih prestasi terbaik.
Kepala Seksi Papkis menjelaskan, 22 peserta Kontingen Kab. Kepahiang berasal dari Tiga Pondok Pesantren yakni Ponpes Darussalam, Al-Munawwaroh dan Ponpes Enterpreneur Hafidz Qur’an, Jelasnya seraya menyudahi. (yudi)