Kunjungan Ka. Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Ke Thoreqat Naqsyabandiyah

Kamis (02/07/2012), sehubungan dengan meninggalnya salah satu jamaah dalam mengikuti ritual keagamaan tahunan Thoreqat Naqsyabandiyah yang bertempat di Desa Suka Datang Kecamatan Curup Utara Kabupaten Rejang Lebong, maka Ka.Kanwil Kemenag Prov. Bengkulu H. Suardi Abbas, SH.,MH didampingi Ka. Kemenag Kabupaten Rejang Lebong Ds. H.M. CH. Naseh, M.Ed dan Kabid Penamas Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu Drs. H.M. Ramlan, A.Karim, M.Hi pada hari Rabu (03/07/2012) mengadakan kunjungan ke tempat Thoreqat yang dimaksud. Kunjungan ini dimaksudkan untuk melihat fasilitas yang dimiliki tarekat dan bagaimana tata cara ritual yang dilakukan para jamaah Thoreqat Naqsabandiyah, dari kunjungan tersebut didapat informasi bahwa terdapat 427 orang yang mengikuti ritual ibadah ini yang berasal dari berbagai daerah termasuk dari pulau jawa. Ritual keagamaan ini sendiri dilaksanakan dengan mengucapkan zikir sebanyak ribuan kali dari waktu sejak tengah malam sampai dengan menjelang fajar dengan kondisi jamaah terkurung dalam kotak khusus yang dibatasi dengan kelambu. Informasi lain yang didapat dalam kunjungan ini menurut pengurus tarekat sebelum mengikuti ritual para jamaah telah menandatangani pernyataan untuk menerima resiko apapun dalam pelaksanaannya dan khusus pada bulan Ramadhan ritual zikir lebih ditingkatkan jika dibandingkan pada bulan lainnya hingga mencapai tujuh puluh ribu kali. Dalam kunjungannya Ka.Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu berpesan pada para jamaah Thoreqat Naqsyabandiyah agar dapat menjaga kesehatan dengan cara asupan makanan yang bergizi sehingga kejadian meninggalnya jamaah Thoreqat tidak terulang lagi.

TERKAIT

Wilayah LAINNYA