Kemenag Siap Dukung Kegiatan FKUB Kepahiang

Bengkulu (Informasi dan Humas) 26/3-  Dalam mendukung program dari FKUB (Forum Kerukunan Umat Beragama) di kabupaten kepahiang, selasa (24/03) bertempat di  ruang kantor, Kepala   Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. H. Paimat. M.HI menerima kunjungan dari Ketua FKUB Kepahiang Supran Efendi. S.Sos.I, yang juga didampingi oleh bendaharanya.
Pada kunjungan kali ini Supran Effendi melakukan koordinasi dengan kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang untuk melaksanakan kegiatan dari FKUB Kepahiang, yang akan dilaksanakan Kamis (26/03) nanti di aula Kantor camat Kabawetan.

Adapun kegiatan yang akan dilaksanakan tersebut mengangkat tentang “sosialisasi undang – undang dan peraturan tentang kerukunan umat beragama tahun 2015”. Tandas Supran saat ditemui tim website kepahiang.

Selain itu Ketua FKUB tersebut mengajukan permohonan terhadap  kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang agar dapat menjadi narasumber pada kegiatan tersebut.

Penulis: Deden/C Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA