Kemenag Provinsi Bengkulu Ajak Masyarakat Galang Donasi Lawan Corona

Bengkulu (Inmas) – Kemenag Provinsi Bengkulu mengajak masyarakat untuk mengalang donasi melawan virus corona. Semakin meningkatnya korban Covid-19 ini, harus menjadi perhatian bersama. Karenanya Kemenag siap bahu membahu menggalang dana melalui program rekening donasi Covid-19 yang digagas oleh Kementerian Agama RI.

Kakanwil Kemenag Provinsi Drs. H. Bustasar, MS, MPd mengatakan, kasus virus Corona di Indonesia terus meningkat. Peningkatan itu, tercatat berdasarkan dari hasil jumlah pasien positif terinfeksi virus corona (Covid-19) yang kian bertambah. Karenanya duka ini menjadi kerja dan tangungjawab bersama.

‘’Sehingga kami siap berpartisipasi, dan mengajak masyarakat untuk dapat menyisihkan rizkinya membantu dana untuk korban bahkan penangangan kasus virus corona ini,’’ kata Bustasar.

Kementerian Agama mengajak siapapun untuk berdonasi. bisa disalurkan melalui rekening atas nama Donasi Covid-19 Kementerian Agama. BRI Syariah: 1049176267. ‘’Mari, kita sama memerangi virus ini,’’ imbuhnya.

Diakhir penyampaiannya, Bustasar menambahkan, Pemerintah, pusat maupun daerah, tenaga medis dan pihak lainnya terus berjuang mencegah penyebaran dan membebaskan masyarakat dari Covid-19. Karenanya juga, Bustasar mengajak kepada masyarakau untuk berdoa kepada Allah SWT, Tuhan YME. Agar duka ini segera berakhir. ‘’Mari kita berdoa, semoga situasi Indonesia kembali normal. Dan duka ini segera berakhir,’’ ajak Bustasar mengakhiri. (Tatang)



TERKAIT

Wilayah LAINNYA