Bengkulu (Informasi dan Humas) 17/8 – Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu melaksanakan Upacara dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia Ke-68. Hari ini, Sabtu tanggal 17 Agustus 2013. Upacara dilaksanakan tepat pukul 07.00 WIB, bertempat di Halaman Kantor Kemenag Kota Bengkulu.
Upacara ini diikuti oleh seluruh pejabat dan karyawan di Lingkungan Kantor Kemenag Kota Bengkulu. Termasuk dari seluruh KUA Kecamatan se-Kota Bengkulu.
Seluruh peserta tampak antusias mengikuti upacara ini. Meskipun tidak dihadiri oleh Kepala Kantor dan Ka. Subbag Tata Usaha Kemenag Kota Bengkulu, yang menghadiri Upacara Peringatan Hari Kemerdekaan RI di Balai Raya Semarak dan Pemda Kota Bengkulu.
Bertindak selaku Inspektur Upacara, Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Sam Suhardi, S.Ag. Dalam amanat yang disampaikan, Beliau berpesan agar Peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-68 tahun ini dapat dijadikan sebagai momentum untuk meningkatkan kedisiplinan dan kualitas diri bagi seluruh pegawai Kemenag. Sebagai kontribusinya dalam mengisi kemerdekaan.
Penulis : Popi (b)
Editor : H.Nopian Gustari
Wilayah
Kemenag Kota Bengkulu Laksanakan Upacara Peringatan HUT RI Ke-68
- Rabu, 12 Desember 2012 | 12:12 WIB