Ka.KUA Kecamatan Bang Haji Benteng Ikuti Orientasi KB

Bengkulu (Informasi dan Humas) 1/3- Dalam Upaya meningkatkan kualitas keluarga Indonesia khususnya di Propinsi Bengkulu BKKBN perwakilan wilayah Bengkulu melakukan kegiatan pembinaan bagi petugas pernikahan yang juga diikuti oleh kepala Kua Kecamatan Bang Haji Hery Kusmawan,SHI.

    Dalam kegiatan tersebut di sampaikan materi materi konseling keluarga dan upaya membangun ketahan keluarga dari berbagai pengaruh globalisasi dan informasi teknologi.

    Kepala perwakilan BKKBN Drs.Rohidin, M.Kes mengatakan sangat penting untuk meningkatkan peran petugas pernikahan dalam mensosialisasikan usia perkawinan matang yaitu 21 tahun untuk wanita dan 25 tahun untuk pria meskipun undang undang perkawinan no 1 tahun 1974 memiliki batasan minimal usia yg berbeda tidak menjadi persoalan agar rumah tangga baru lebih siap.

    Didalam kesempatan materi yang berbeda Widiyaswara Muda badan diklat Provinsi Bengkulu, DR. Dani Hamdani,M.Pd menyampaikan bahwa kita harus menanamkan 8 ketahanan keluarga diantaranya ketahanan agama, ketahanan sosial dan ketahanan ekonomi.

Redaktur: H.Rolly Gunawan


TERKAIT

Wilayah LAINNYA