Ka.Kemenag Mukomuko Peringati Maulid Nabi Muhammad Bersama Ustad Subki Al-Buguri

Bengkulu (Informasi dan Humas) 3/2- Kepala Kemenag Mukomuko mengikuti acara peringatan maulid Nabi Muhammad SAW, yang digelar oleh PEMDA Kab. Mukomuko. Tidak tanggung-tanggung penceramah kali ini menghadirkan ustad dari Jakarta, beliau kerap muncul di layar TV, Ustad Subki Al-Buguri adalah sang penceramah pada peringatan Maulid Nabi kali ini, Ustad yang menjadi Juri disalah satu TV Nasional ini memikat Masyarakat Kabupaten Mukomko.

Kepala Kemenag Kabupaten Mukomuko ikut serta peringati Maulid Nabi Muhammad SAW, beliau duduk di baris depan dan didampingi oleh Kapolres Mukomuko, disela-sela deratan acara kepala Kemenag Kab. Mukomuko berbincang-bincang dengan ustad Subki Al-Buguri, keduanya tampak akrab dan keduanya saling membicarakan tentang kondisi masyarakat muslim yang ada di Kab. Mukomuko. 

Dalam isi pengajian itu ustad Subki Al-Buguri menyampaikan bagimana perjuangan nabi Muhammad SAW, dalam menyebarkan Agama Islam dan menceritakan bagaimana gigihnya perjuangan Rasulullah SAW. 

Sesekali sang ustad menyapa Kepala Kemenag disela-sela ceramahnya, seperti mereka sudah sangat akrab. Pengajian ini berdurasi ± 90 menit, karena asik mendengarkan ustad berceramah dengan gaya seperti di TV waktu menunjukan memasuki Shalat Zuhur.

Penulis : M. Arifin/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA