Ka. KUA Kerkap Ciptakan generasi Berakhlak Mulia

Bengkulu (Informasi & Humas) – Tidak dipungkiri, keberadaan Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan memegang peran yang sangat penting di tengah-tengah masyarakat setempat. Kehadirannya menjadi unit terdepan Kementerian Agama kabupaten yang bersentuhan langsung dengan masyarakat dalam melaksanakan sebagian tugas pemerintah di bidang Agama Islam.

Salah satu tugas yang diemban KUA itu adalah harus ikut dalam membina akhlak remaja. Pengaruh perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi membuat adanya kemunduran akhlak generasi muda tersebut.

Kepala KUA Kecamatan Kerkap, H. Mulyani, MS, MHI mengatakan bahwa sebagai upaya untuk dapat menciptakan generasi yang berakhlak mulya, dirinya telah melakukan berbagai pembinaan serta pelatihan ke TPQ dan MDTA.

Disamping itu, lanjut H. Mulyani, upaya pembinaan dalam mewujudkan akhlak remaja tersebut juga dilakukan  dengan menggalakkan sosialisasi magrib mengaji mengaji ditengah-tengah masyarakat.

“Alhamdulillah, saat ini hamper setiap desa yang ada dikecamatan Kerkap sudah memiliki TPQ dan MDTA. Ini merupakan tanda bahwa tingkat kesadaran masyarakat untuk menimba ilmu agama semakin besar” tutup H. Mulyani. (my)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA