Hadapi Tahun Anggaran 2015, Ka.Kemenag BU Beri Arahan Pegawai Honorer

Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/1- Menghadapi awal tahun anggaran 2015, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara, Drs. H. Bustasar. MS, M.Pd didampingi Ka. Subbag Tata Usaha, Samsir Alamsa, S. Ag dan Pelaksana Kepegawaian, Eri Samsidar, memberikan arahan dan binaan kepada pegawai honorer di Kantor Kemenag Bengkulu Utara.

Pembinaan dan arahan ini dilaksanakan dalam rangka evaluasi pelaksanaan tugas dan kinerja pada tahun 2014 sekaligus pembagian tugas pokok dan fungsi masing-masing honorer untuk tahun 2015 ini.

Disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Utara, Drs. H. Bustasar dalam arahanya mengatakan bahwa berdasarkan penilaian dirinya, pada tahun 2014 lalu, kinerja dari bapak ibu pegawai honorer sudah sangat bagus dan baik, untuk itu, atas nama kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara mengucapkan terima kasih atas semua kerja keras dan pengabdian dari bapak ibu semua.

Namun begitu, tambah H. Bustasar, di tahun 2015 ini, dirinya mengharapkan kepada seluruh Pegawai Honorer di Kemenag Bengkulu Utara untuk dapat meningkatkan kinerja yang selama ini telah di dilaksanakan serta dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang di bebankan pada tahun 2015 ini dengan penuh tanggung jawab.

Di akhir arahanya H. Bustasar berpesan kepada seluruh honorer agar selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan baik itu kepada Pegawai Negeri Sipil maupun kepada sesama honorer yang ada di kantor ini.

Penulis : Humas BU/c **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA