Berbagi Kebahagiaan, Kanwil Apresiasi MAPANBUMI dan PARAMITA FOUNDATION Bengkulu

BENGKULU (HUMAS) ---- Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia (MAPANBUMI) dan PARAMITA FOUNDATION berbagi kebahagiaan di Bulan suci Ramadhan, bertepatan menjelang Hari Raya Waisak 2565 BE/2021 dan Idul Fitri 1442 H.

Pengurus membagikan 300 paket sembako kepada masyarakat yang membutuhkan, seperti layanan kebersihan, yatim piatu, fakir miskin. Kegiatan ini merupakan Bakti Sosial Waisak 2565 BE/2021 yang digelar secara serentak di seluruh Indonesia.  

Bantuan diserahkan secara simbolis oleh Kakanwil Drs. H. Zahdi Taher., M.HI yang dalam hal ini diwakili Pembimas Buddha Kanwil Warlan.,S.E.,M.Pd, Ketua Majelis MAPANBUMI Bengkulu Hadi Chandra, dan Ketua PARAMITA FOUNDATION Chandra Tjhie kepada perwakilan warga, di Vihara Rukun Maitreya Jln Hibrida Kota Bengkulu. Minggu,(2/5).

‘’Mewakili jajaran Kanwil Kemenag Bengkulu, kami mengapresiasi MAPANBUMI dan PARAMITA FOUNDATION  yang telah mewujudkan kepeduliaan dengan berbagi kebahagiaan bagi saudara-saudara kita yang akan merayakannya,’’ kata Warlan.

Menurut Warlan, ditengah kondisi negara yang masih dilanda pandemi Covid-19, dengan perekonomian yang merosot, kedua organisasi keagamaan Buddha ini hadir untuk mewujudkan Indonesia yang harmonis, makmur dan sejahtera melalui pengamalan dana paramita.

‘’Karenanya dengan kegiatan bakti sosial Waisak ini, kami berharap dapat meringankan penderitaan masyarakat yang memang sangat membutuhkan,’’ tutur Warlan.

Dikesempatan yang sama, Ketua Majelis MAPANBUMI Bengkulu Hadi Chandra, dan Ketua PARAMITA FOUNDATION Chandra Tjhie mengungkapkan, kedua organisasi keagamaan Buddha ini hadir untuk mendatangkan manfaat bagi wajib pajak, satu sisi juga dapat beramal dalam rangka menunaikan kewajiban agama.

‘’Disisi lain juga dapat berpartisipasi membangun negara melalui pembayaran pajak,’’ beber Chandra Tjhie.

Chandra menambahkan, ada tiga jenis sumbangan dana Paramita yang disalurkan. Yakni pundi berkah, pundi kasih, dan pundi amal.

‘’Kami akan salurkan untuk kepentingan tujuh pembidangan. Meliputi keagamaan, pendidikan, kesehatan, seni budaya, sosial kemasyarakatan, pemberdayaan ekonomi umat dan lingkungan hidup,’’ lanjut Chandra.

‘’Kita berharap, semoga bantuan yang dikemas dengan Bakti Sosial Waisak ini akan membawa keberkahan bagi saudara kita. Sesuai dengan visi kami yakni menuju dunia satu keluarga yang harmonis dan sejahtera,’’ demikian Chandra.

 

Penulis : Tatang wss

 

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA