Bengkulu (Informasi dan Humas) 30/9- Kakanwil Kementerian agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Suardi Abbas,SH,MH dan Ka Kemenag Rejang Lebong Drs.H.M.Ch Naseh,M.Ed rama tama dengan Guru dan Siswa MAN Filial usai meresmikan MAN Filial dan MTsN Filial. Rama tama ini juga di damping Kabid Pendidikan Madrasah Hamdani, Kepala MAN Curup dan Kepala MTsN PU. Tanding Darwin,S.Ag serta beberapa kasi dan Kepala Madrasah yang lain.
Kakanwil dan Kakemenag langsung menujuh ke kelas XI.1 yang berjumlah 25 orang, Kakanwil menanyakan kepada siswa tentang sholat lima waktu dan dan bunyi do’a kepada orang tua dan do’a selamat.
Setelah itu kakanwil dan Kakemenag menujuh kelas XI.2. disini juga kakanwil menanyakan kepada siswa tentang niat Sholat lima waktu. Berikutnya Kakanwil dan Kakemenag menujuh ke ruang guru. Kakanwil mengabsen semua dewan guru yang ada yang berjumlah 17 Orang. kemudian kakanwil member arahan kepada dewan Guru MAN filial agar bersemgant dalam mengajar dan member yang terbaik untuk siswa dan jangan malas-malasan dalam mengajar serta memperjuangkan Man Filial ini.
Ramah tamah yang diadakan yang tidak begitu lama kakanwil ingin melihat keadaan siswa,guru, dan sarana dan Prasarana yang dimiliki sehinggan bias dijadikan pertimbangan kanwil Bengkulu demi kemajuan MAN Filial. Harapan kedepan bisa di jadi perhatian semua pihak untuk memajukan madrasah pada umumnya MAN Filial pada Khususnya.
Penulis : Salam,S.Pd **
Redaktur: H.Arsuk E