Kakanwil Dorong ASN Kemenag Rejang Lebong Jaga Integritas Dalam Pelayanan Publik

Bengkulu (Humas) – Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan integritas ASN dalam pelayanan publik untuk menciptakan lingkungan kerja yang bebas dari korupsi dan menjunjung tinggi nilai-nilai dasar ASN, Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu melaksanakan kegiatan pembinaan ASN di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Rejang Lebong, Kamis (13/06).

Pembinaan yang diberikan oleh Kakanwil Dr. H. Muhammad Abdu, S.Pd.I., M.M. ini dihadiri oleh Kabid Urais Pahrizal, S.Sos., M.Si., Kakan Kemenag Rejang Lebong H. Lukman, S.Ag., M.H. selaku pimpinan Satker ASN yang dibina, dan diikuti oleh Kasubbag TU, Kasi, Penyelenggara, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA), Kepala Madrasah, serta ASN di linkungan Kemenag RL.

Dalam pembinaan, Kakanwil M. Abdu menekankan pentingnya semua unit yang berhubungan langsung dengan pelayanan masyarakat untuk menjaga integritas dan menghindari gratifikasi.

"Jangan sampai terlibat dalam tindak gratifikasi. Khusus Kepala KUA, Tidak menutup kemungkinan nanti akan ada akreditasi untuk KUA jadi harus dijaga integritasnya," pesan Kakanwil.

Menyambut Kakanwil, Kakan Kemenag RL menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Kakanwil.

"Kami berterima kasih kepada Pak Kakanwil dan berharap bapak memberikan pembinaan yang bermanfaat untuk kami ASN di lingkungan Kemenag Rejang Lebong," ungkap Lukman.

Setelah pembinaan ASN, kegiatan dilanjutkan pengarahan khusus kepada Kepala KUA Kecamatan se- Kabupaten Rejang Lebong.

Kabid Urais Pahrizal menyampaikan bahwa KUA merupakan Unit Pelaksana Teknis pada Kemenag yang bersentuhan langsung dengan masyarakat pada level Kecamatan. Melalui program revitalisasi KUA, diharapkan KUA dapat menjalankan 10 tugas dan fungsi KUA sehingga dapat memberikan pelayanan prima kepada umat.

"Salah satu tugasnya adalah pelayanan pencatatan nikah, terkadang masyarakat juga masih kurang pemahamannya dengan prosedur pendaftaran pernikahan, dan ini tugas KUA untuk menjelaskannya ke Masyarakat," sampai Pahrizal.


TERKAIT

Kepegawaian LAINNYA