Mukomuko (Inmas)- Baznas kabupaten Mukomuko kembali mengucurkan dana bantuan bedah rumah, Salah satu yang menerima bantuan bedah rumah tersebut adalah Ibu Suripah warga Dusun 4 desa Setia Budi Kecamatan Teras Terunjam.
Hal tersebut disampaikan salah satu PAI Non PNS Kecamatan Teras terunjam Asep melalui Whatstup beberapa hari yang lalu, Asep mengatakan bahwa bantuan ini merupakan realisasi dari potongan UPZ desa setia budi sebesar 30% yang dikirim ke BAZNAS MUKOMUKO dengan tujuan untuk mengentaskan kemiskinan.
Adapun ukuran rumah bantuan ini sebesar 6x7 dengan dana sebesar 20 juta dan ditambah bebera dari iuran warga dusun 4.
Selain itu dengan adanya bantuan dari Baznas Mukomuko ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat khusunya masyarakat desa setia budi untuk menyalurkan zakat mal sehingga nantinya semakin banyak warga yang terbantu.
Adapun pengerjaan pembangunan rumah dilaksanakan dengan cara gotong royong secara bergilir dengan di koordinatori oleh Abdul Manan selaku kepala dusun 4 dan tukiran selaku koordinator lapangan.
Asep menambahkan bahwa saat ini pembangunan rumah sudah hampier selesai dan “mudah mudahan dapat selesai tepat waktu dan dapat segera ditempati oleh ibu Suripah selaku penerima bantuan bedah rumah tersebut” Jelasnya. (Tisna).
Islam
Penerangan Agama Islam Zakat dan Wakaf
Warga Desa Setia Budi Terima Bantuan Bedah Rumah Baznas Mukomuko
- Rabu, 12 Desember 2018 | 00:00 WIB