Kota Bengkulu (Inmas), Utusan KUA Kecamatan Gading Cempaka Dr. H. Fuad Muzakkar mengikuti Rapat Koordinasi yang diadakan oleh Pemerintah Provinsi Bengkulu di Ruang Rapat Raflesia Lantai 2 Kantor Gubernur Bengkulu, Kamis (14/03).
Rapat tersebut dipimpin dan dibuka langsung oleh PLT. Karo Kesra Provinsi Bengkulu juga dihadiri Kabid Penais Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Kasi MTQ Kanwil Kemenag Prov. Bengkulu dan Para Pengurus LPTQ Provinsi Bengkulu.
Fuad mengatakan rapat pertemuan tersebut bertujuan membahas persiapan Peserta Kafilah Provinsi Bengkulu yang akan diutus pada STQ Nasional XXV Tahun 2019 di Pontianak Kalimantan Barat pada tanggal 27 Juni - 7 Juli 2019 mendatang.
PLT. Kabag Kesra dalam rapat tersebut mengatakan kegiatan STQ ini memiliki peran yang sangat strategis dalam rangka mengimplementasikan pokok ajaran keagamaan dan mendorong umat agar memiliki kesadaran serta tanggung jawab dalam pelaksanaan tuntunan agama.
Hasil Rapat tersebut pertama disepakati akan dilaksanakan seleksi terbatas Tingkat Provinsi untuk memilih peserta yang akan dikirim ke Tingkat Nasional di Pontinak pada bulan Juni mendatang. Kedua Akan dilaksanakan TC selama 8 hari dan PLT Kabag Kesra menyampaikan bahwa akan ada rapat selanjutnya terkait pelaksanaan STQ ini. (Hj. Nurleila)