Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam

Semarak Hari Santri Nasional Tahun 2022 Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma

Seluma (Humas) - Semarak Hari Santri Nasional menyelimuti Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma. Tepat pada  peringatan ini, seluruh pejabat, pegawai Kan. Kemenag Kab. Seluma baik ASN maupun non-ASN mengikuti pelaksanaan Upacara peringatan hari Santri Nasional di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma pada Sabtu (22/10).

Bertindak sebagai Inspektur upacara, Kepala Kan. Kemenag Kab. Seluma, H. Heriansyah, S. Ag, M. H. Membacakan sambutan Menteri Agama Republik Indonesia pada upacara tersebut.

"Peringatan Hari Santri mengangkat tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan. Maksud tema Berdaya Menjaga Martabat Kemanusiaan adalah bahwa santri dalam kesejarahannya selalu terlibat aktif dalam setiap fase perjalanan Indonesia. Selain itu Menag RI menyampaikan Peringatan Hari Santri bukanlah milik santri semata, hari santri adalah milik kita semua, milik semua komponen bangsa yang mencintai tanah air, milik mereka yang memiliki keteguhan dalam menjunjung nilai-nilai kebangsaan. " Ujar Kakan Kemenag Kab. Seluma.

Selaku penanggung jawab kegiatan, Kasubbag TU Kan. Kemenag Kab. Seluma Aidi Muksin, S. Sos. I, M. Ag ikut berbahagia atas peringatan hari Santri tahun ini. Hal ini dikarenakan, seluruh kompenen semangat untuk menyelenggarakan perayaan ini. Walaupun  upacara dilaksanakan bukan  jam kerja, namun tetap semangat dan datang tepat waktu untuk melaksanakan upacara ini. (Eka)


TERKAIT

Islam LAINNYA