Kota Bengkulu (Humas)- Seksi Pondok Pesantren (Pontren) Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Bengkulu dan Seksi PD Pontren Kantor Kemenag Kota Bengkulu mengadakan rapat verifikasi dan validasi data EMIS Pondok Pesantren (Pontren) di Kota Bengkulu.
Rapat yang diadakan pada Rabu 17 Februari 2021 bertempat di aula Kantor Kemenag Kota Bengkulu tersebut dihadiri oleh 4 orang dari Seksi Pontren Bidang PAKIS Kanwil Kemenag Bengkulu, Kasi PD Pontren Kemenag Kota Bengkulu dan 11 operator EMIS pondok pesantren di Kota Bengkulu.
Adapun Emis adalah singkatan dari Education Management Information System, yang merupakan sistem informasi yang dikembangkan oleh Kementerian Agama untuk memudahkan input data sekolah, pondok pesantren dan pendidikan tinggi Islam. Dengan adanya sistem yang dikembangkan tersebut, sekolah atau madrasah yang berada di bawah naungan Kementerian Agama menjadi lebih mudah di dalam melaporkan perkembangan sekolahnya.
Dalam acara tersebut, Ida Royani, sebagai salah satu narasumber dari Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu menyampaikan bahwa masih banyak pondok pesantren yang belum melakukan update data EMIS. Sehingga data yang diterima oleh pihak Kementerian Agama merupakan data yang kurang valid. “Saya harap operator EMIS pondok pesantren lebih aktif dalam mengupdate informasi mengenai pondok pesantren karena perubahan bisa terjadi kapanpun”
Ida juga menjelaskan tentang tekhnis pengisian data EMIS yang benar sehingga tidak ada lagi operator yang bingung dan tidak mengetahui tata cara pengisian data EMIS. “Semua operator harus mahir dalam pengelolaan data EMIS. Sehingga data tersebut adalah data yang valid dan paling update” jelas Ida. (Rozi/Popi)