Urusan Agama Islam dan Syariah

Rapat Koordinasi Pemantapan MTQ Tingkat Prov. Bengkulu di Kab. Mukomoko tahun 2020.

Seluma (Inmas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Seluma, Drs. H. Herman Yatim, MM memimpin Rapat koordinasi persiapan pengiriman Kontingen Kab. Seluma dalam pelaksanaan MTQ ke 24 tahun  2019, tingkat Provinsi Bengkulu yang akan dilaksanakan di Kab. Muko Muko selama sepekan mendatang, di aula Kantor Kemenag Kab. Seluma, dihadiri seluruh pejabat dan JFU Kantor Kemenag Seluma serta kepala KUA se Kab. Seluma, dan seluruh Kepala Madrasah dilingkungan Kemenag Seluma,Rabu, 25/9/19.

Herman Yatim mengungkapkan bahwa ada beberapa keputusan yang diambil dalam Rakor tersebut yang berkaitan langsung dengan keikutsertaan kontingen Kabupaten Seluma dalam ajang tersebut. Dimana diantaranya tentang Transportasi, Pemondokan dan target yang akan dicapai dalam ajang tersebut.

Sedangkan terkait data verifikasi peserta, Aidi Muksin, S.Sos.I, M.Ag Kasi Bimas Islam yang bertindak sebagai koordinator Official menyampaikan bahwa Kontingen Kabupaten seluma mengirim 39 orang peserta dari berbagai cabang Lomba.

“Dari hasil Verifikasi data Peserta hanya 39 orang yang memenuhi kreteria untuk mengikuti MTQ tersebut.” Ungkapnya.

Mendengarkan hal tersebut, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Seluma meminta kepada semua Official berperan serta dapat menyukseskan kegiatan MTQ tersebut. “Baik Sukses pelaksanaan maupun sukses prestasi yang akan di raih oleh peserta Kabupaten Seluma”, katanya. (SY)


TERKAIT

Islam LAINNYA