Bengkulu (Inmas)- Dalam rangka perayaan Idul Adha 1437 H. Hari Sabtu tanggal 02 September 2017. Bertempat di halaman Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Kota Bengkulu telah dilaksanakan pemotongan hewan kurban.
Pemotongan hewan kurban ini dilaksanakan oleh seluruh guru dan Staf TU MTsN 1 Kota Bengkulu. dimana, kali ini MTsN 1 Kota Bengkulu memotong empat ekor sapi yang berasal dari Dewan guru dan Staf TU.
Selanjutnya, setelah pemotongan daging hewan kurban tersebut diserahkan untuk para murid, guru karyawan dan masyarakat sekitar yang tidak mampu.
Kepala MTsN 1 Kota Bengkulu, Karmila S.Ag.,M.Pd. mengungkapkan, kegiatan pemotongan hewan kurban ini rutin dilakukan setiap tahunnya. Khususnya pada Idul Adha 1438 H ini, keluarga besar MTsN 1 Kota Bengkulu merasa bersyukur. Karena pemotongan hewan kurban dapat berjalan dengan lancar.
“Kita libatkan semua untuk memotong hewan kurban tahun ini. Agar kerjasama seperti ini dapat terjalin terus seperti ini’. jelas Karmila.
Dirinya berharap, kegiatan yang baik ini ditahun-tahun mendatang dapat dilaksanakan lagi. Sebab, kegiatan ini adalah kegiatan yang sangat positif. Disamping ini adalah Ibadah, tidak kalah pentingnya kegiatan ini dapat memupuk rasa persaudaraan dan kekeluargaan diantara sesama umumnya, dan keluarga besar MTsN 1 Kota Bengkulu pada khususnya. (Popi/Ramsi)