Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Lebong Sakti Laksanakan Akad Nikah “Perdana”

Lebong (Inmas), KUA Lebong Sakti merupakan KUA pemekaran dari KUA Kecamatan Lebong Tengah yang baru saja diresmikan oleh Kepala Kankemenag dengan melantik Kepala KUA yang baru pada tanggal 29 Juni 2018 yang lalu termasuk KUA Uram Jaya dan Pinang Belapis, sebagai wujud realisasi dari KMA nomor 210 Tahun 2018 tentang pembentukan KUA Kecamatan. 

Namun dengan usia yang baru beberapa hari, pada hari Kamis (05/7) pukul 10.00 WIB Kepala KUA Lebong Sakti Dirman Jaya langsung melaksanakan tugas pelayanan masyarakat berupa pelaksanaan Akad Nikah yang pertama sejak KUA Lebong Sakti resmi mekar meskipun untuk Balai Nikah masih menumpang pada KUA Lebong Tengah.

“Meskipun dengan keterbatasan Fasilitas yang belum tersedia untuk KUA Kecamatan Lebong Sakti, terutama belum adanya Gedung Balai namun kami tetap berusaha melayani secara maksimal kebutuhan masyarakat yang berurusan pada kami,” tegas Dirman sesaat setelah selesai prosesi pelaksanaan Akad.

Beliau juga menambahkan besar harapannya agar segera memiliki gedung balai nikah yang baru agar pelaksanaan Akad nikah dan pelayanan masyarakat di wilayah Kecamatan Lebong Sakti berjalan maksimal. (Malvinas RNBS)


TERKAIT

Islam LAINNYA