Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Gading Cempaka Gelar Sosialisasi Pengisian SIEKA Kemenag

Kota Bengkulu (Inmas)-Di era digitalisasi saat ini, penguasaan Teknologi Informasi (IT) merupakan salah satu kemampuan yang harus dimiliki. Tidak hanya dalam dunia pendidikan, industri atau lainnya. Pegawai pemerintahan pun mulai dituntut untuk mampu dan menguasai IT. Salah satunya adalah dengan diberlakukan penggunaan Sistem Informasi Elektronik Kinerja ASN (SIEKA) di lingkungan pegawai Kementerian Agama (Kemenag).

Oleh karena itu dalam rangka memaksimalkan kinerja pegawai di lingkungan Kantor Urusan Agama (KUA) Gading Cempaka Kota Bengkulu, pada hari Senin 20 Januari 2020 telah  diselenggarakan Sosialisasi Pengisian SIEKA Kemenag bertempat di KUA Gading Cempaka dan diikuti oleh seluruh ASN KUA Kecamatan Gading Cempaka.

Materi dalam sosialisasi ini disampaikan oleh Penyuluh PNS Kemenag Kota Bengkulu, Elly Agustina, S.Sos.I.,M.TPd. Yang menyampaikan bahwa sebenarnya keberadaan SIEKA memudahkan pegawai untuk menyusun rencana kerja dan mengaplikasikannya secara sistematis, terukur dan terencana. Aplikasi ini juga memungkinkan pegawai untuk dapat mengevaluasi kinerjanya masing-masing, yang berguna bagi peningkatan kinerja di tahun-tahun berikutnya.

Dengan adanya sosialisasi ini diharapkan pegawai di lingkungan KUA Kec Gading Cempaka Kota Bengkulu ini dapat segera mengisi dan memaksimalkan keberadaan SIEKA ini. (Elly/Popi)


TERKAIT

Islam LAINNYA