Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Dan Puskesmas Bermani Ulu Jalin Kerjasama Melalui Lokmin

Rejang Lebong (Inmas) ---- Kepala KUA Kecamatan Bermani Ulu Samijan, S.Ag, MHI hadiri undangan dari Puskesmas Bermani Ulu untuk adakan musyawarah Lokakarya Mini (lokmin) Lintas Sektoral.

Kegiatan Lokakarya Mini ini diselenggarakan pada hari Kamis (22/02/2018) bertempat di Balai desa Barumanis dengan di hadiri oleh Lintas Sektoral Camat Bermani Ulu yang dalam hal ini di wakili oleh kasi Kesra Ponidi, Kepala KUA Bermani Ulu, Samijan, S.Ag, MHI, Bhabinkamtibmas Suratno, Kepala Desa dan Perangkat Agama, Kepala Sekolah serta Kader dan Karyawan Puskesmas Bermani Ulu.

Dalam  sambutannya Kepala Upt. Puskesmas Bermani Ulu Aandrah, S.Kep mengatakan bahwa dengan mengadakan Lokakarya Mini ini Puskesmas Bermani Ulu ingin menjalin Kerjasama lintas sektoral untuk ikut mencerdaskan masyarakat melalui Lokmin program kader kesehatan, yakni kesehatan jiwa, Imunisasi, UKK, Kesling, Germas dan keluarga sehat, jelasnya

Lanjut Aandrah, untuk mensukseskan kegiatan ini Puskesmas Bermani Ulu perlu jalin kerjasama lintas sektoral untuk saling mendukung program,  dengan mengadakan kegiatan UKS di sekolah, penyuluhan dan Suntik TT bagi Catin, Germas untuk menciptakan keluarga sehat dan cerdas, ungkapnya.

Kepala Bidang Sumber daya kesehatan Dinas Kesehatan H.Hamka, S.Sos mengatakan bahwa kegiatan lokmin ini sangat perlu untuk dijalin kerjasama lintas sektoral, demi keberhasilan program dan pemberdayaan kader perlu adanya pembinaan yang lebih intensif, agar keberhasilan program bisa tercapai dengan baik, oleh sebab itu kerjasamanya sangat kami harapkan, mari kita sama sama melangkah dan berjalan untuk mensukseskan dalam mencerdaskan masyarakat yang sehat, ujarnya.

Sementara Kepala KUA Kecamatan Bermani Ulu Samijan, S.Ag, MHI mengatakan perlu adanya dibuat nota kesepahaman atau MoU antara KUA dan Puskesmas Bermani Ulu untuk penyuluhan kesehatan bagi Catin yang akan menikah, dan mohon kepada petugas kesehatan untuk bisa turun memberikan penyuluhan kepada Catin tentang kesehatan TT, AKI, AKB dan lainnya.

Lanjut Samijan, untuk mensukseskan program memang perlu kerjasama lintas sektoral, kalau kita ingin maju kita harus sama sama tahu dan mengerti akan tusi kita dan kita samakan visi kita demi kecerdasan dan kesejahteraan masyarakat khususnya Bermani Ulu. Mari kita sama sama rapatkan barisan untuk saling berbagi informasi, berbagi pengalaman dan kita interprestasikan dalam kehidupan dimasyarakat sekitar kita, ungkapnya. (sm)


TERKAIT

Islam LAINNYA