Rejang Lebong (Inmas) -- Rabu tanggal 20 September 2017 pukul 11.30 WIB yang lalu KUA Curup Kecamatan Tengah menerima Panitia Kegiatan Magang Mahasiswa STAIN Curup Jurusan Hukum Islam, yakni H.Abu Dzar,LC.MHI beserta seorang staf.
Kepala KUA Curup Tengah Supianto,S.Ag,MHI berserta staf yang teridiri dari JFU dan PAI Non PNS Kecamatan Curup Tengah menyambut kedatangan Panitia Mahasiswa Magang STAIN Curup tersebut. Pihak STAIN menyampaikan permohonan kepada KUA Curup Tengah dengan surat Nomor : 121/Sti.02/AS/P-MK/09/2017 tanggal 19 September 2017 perihal : Mohon Kesediaan Menerima Mahasiswa Magang Kepenghuluan.
Kepala KUA Curup Tengah menyatakan terima kasih kepada Panitia atas kedatangan dan kepercayaan pihak STAIN Curup atas kepercayaan menjadikan KUA Curup Tengah sebagai salah satu instansi penempatan Mahasiswa Magang Kepenghuluan. Pihak KUA Curup Tengah bersedia menerima dan akan berupaya untuk membina dan memberdayakan mahasiswa yang akan ditempatkan di KUA Curup Tengah sebanyak 6 Orang/Mahasiswa dengan sebaik mungkin sesuai dengan kondisi dan sarana yang tersedia di KUA Kecamatan Curup Tengah. (Ibnu).