Urusan Agama Islam dan Syariah

KUA Bermani Ulu Sambangi Puskesmas Kampung Melayu

Rejang Lebong (Inmas) -- Kepala KUA Bermani Ulu Samijan, S.Ag, MHI semakin solid dalam membangun kerja sama lintas sektoral, kerja sama lintas sektoral ini sangat penting untuk dapat menyampaikan program dalam berintegrasi dan menumbuhkan inovasi inovasi baru dalam kerja sama lintas sektoral.

Samijan sebagai kepala KUA Bermani Ulu selalu aktif dan kali ini ia sambangi Kepala Puskesmas Kampung melayu pada hari Rabu tanggal 06 Desember 2017 dan langsung menemui Kepala upt Puskesmas Jon Kenedi, S.Km di ruang kerjanya.

Kedatangan Samijan disambut hangat oleh Jon Kenedi, S.Km selaku kepala upt Puskesmas Kampung Melayu, sedangkan maksud dan tujuan Kepala KUA adalah ingin membangun lebih erat lagi kerja sama yang selama ini sudah ada serta membahas program program kedepan termasuk program dalam upaya menurunkan angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB) menjadi salah satu program Kerja Sama antara KUA Bermani Ulu dan  Puskesmas Kampung Melayu.

Samijan berharap melalui upaya AKI dan AKB intensitas kerjasama dapat ditingkatkan, upaya pembekalan pasutri pada BP4 dapat dimaksimalkan sehingga dapat menekan angka kematian ibu (AKI) dan angka kematian bayi (AKB), hal ini dikarenakan pasangan usia Nikah yang masih muda sehingga resiko yang terjadi pada AKI dan AKB dapat di antisipasi, Ujarnya.

Jon Kenedi, S.Km menaggapi dan menyambut baik kerjasama tersebut, karena ini adalah merupakan salah satu program unggulan puskesmas Kampung Melayu, yang harus kita kerjakan bersama dan ini juga adalah merupakan PR kita bersama, untuk membimbing dan mengarahkan masyarakat agar mengetahui dan faham bahwa kesehatan ibu dan anak adalah sangat penting dalam keluarga, jelasnya. (sm)


TERKAIT

Islam LAINNYA