Kota Bengkulu (informasi dan humas) 27/08-Sesuai jadwal yang telah ditentukan, hari Jumat pagi tanggal 22 Agustus 2019 Jamaah Haji asal Bengkulu yang tergabung dalam Kloter 6 Padang (1 Bengkulu) tiba di Bengkulu.
Sebanyak 391 Jamaah Haji yang berasal dari 3 kabupaten/kota telah tiba dengan selamat. yakni 290 orang jamaah haji dari Kota Bengkulu, 92 orang jamaah haji dari Kabupaten Bengkulu tengah, dan 2 orang jamaah haji dari Kabupaten Lebong. Ditambah 1 orang Tim Pemandu Haji Indonesia (TPHI), 1 orang Tim Pembimbing Ibadah Haji Indonesia (TPIHI), 3 orang tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI), dan 2 orang Tim Pemandu Haji Daerah (TPHD) Provinsi Bengkulu.
Kedatangan jamaah haji perdana dari Bengkulu di Bandara Fatmawati Bengkulu ini langsung dibawa menuju Asrama Embarkasi Haji Antara Bengkulu. Dan disambut langsung oleh Gubernur Bengkulu, Dr. H. Rohidin Mersyah, MMA dan Kepala Kanwil Kemenag Provinsi Bengkulu, Drs. H. Bustasar MS, M.Pd.
Setelah acara resmi di Asrama Embarkasi Haji Antara Bengkulu ini, jamaah haji langsung diserah terimakan kepada panitia daerah masing masing.
Untuk jamaah haji dari Kota Bengkulu, setelah penyambutan tingkat provinsi di Asrama Embarkasi Haji Antara Bengkulu ini langsung dibawa menuju Masjid Agung At Taqwa Kota Bengkulu untuk mengikuti upacara penyambutan. Dan pengembalian secara resmi kepada pihak keluarga.
Disini, jamaah haji disambut langsung oleh Walikota Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE, didampingi Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kota Bengkulu, Drs. H. Tasri, MA. beserta jajarannya.
Pada kesempatan itu Walikota menyampaikan rasa syukur ke Hadirat Allah SWT karena jamaah Haji sudah kembali dengan selamat dan dalam keadaan sehat walafiat. Dan Walikota menyerahkan secara resmi jamaah haji kepada keluarga masing - masing
Sementara itu, Kepala Kantor Kemenag Kota Bengkulu, Drs. H. Tasri, MA. bahwa secara umum penyelenggaran haji tahun ini berjalan lancar. Untuk itu kita wajib bersyukur kepada Allah SWT. Bagi para jamaah, Drs. H. Tasri, MA. berharap semoga dapat menjadi haji mabrur. Dan mengaplikasikan dalam kehidupan sehari hari. Menjadi contoh yang baik dalam masyarakat. (Popi)