Haji dan Umroh

Kemenag Bengkulu Utara Terima Koper CJH, Banyak Hal-Hal Unik

Bengkulu (Informasi & Humas) - Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Utara hari ini (2/8) menerima pengembalian koper jamaah haji tahun 2017. Penerimaan ini berlangsung selama 2 hari yaitu Senin dan Selasa.

Berdasarkan Informasi dari Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Bengkulu Utara Drs. H. Tirta Winata "Sebanyak 200 Jamaah Haji tahun 2017 sudah bisa mengembalikan Koper Jamaah haji, dimulai dengan Hari Senin hingga Selasa".

Sementara itu banyak Hal-hal unik yang dilakukan oleh jamaah haji untuk menandakan Kopernya, seperti menggantungkan sandal bekas yang bertulisan nama mereka dan juga ada 1 regu yang memberikan gantungan boneka yang merupakan ciri khas dari regunya.

Kasi PHU kemenag BU H. Tirta Winata memperbolehkan hal-hal unik ini, karena itu bisa membuat jamaah Haji mempermudah untuk mencari dan mengenal kopernya ketika berada di tanah suci nanti. "Karena banyaknya jumlah CJH dan warna koper yang sama, oleh karena itu hal-hal unik diluar koper ini bervariasi" pungkas H. Tirta. (jl)


TERKAIT

Islam LAINNYA