Haji dan Umroh

Ka.Kemenag Seluma Jemput Pemulangan Jamaah Haji Yang sakit

Seluma (Inmas)  ?  Setelah sempat tertunda pemulangannya dikarenakan sakit akhirnya 1 jamaah haji asal Kabupaten Seluma atas nama Fatma Dewi pada hari jum’at, 13/9/2019 tiba kembali di indonesia dan dijemput langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Seluma, Drs. H. Herman Yatim, MM yang selanjutnya kembali dirujuk ke rumah sakit Haji Pondok Gede Jakarta guna untuk pemulihan sebelum di berangkatkan ke Kab. Seluma.

    Menurutnya, jamaah yang belum bisa pulang karena sakit, tetap akan mendapat perawatan. Jika dinyatakan layak terbang oleh rumah sakit, maka akan dipulangkan.

    “Kita menunggu catatan medis dari rumah sakit. Jika rumah sakit menilai jamaah sudah bisa diterbangkan, kita akan koordinasi dengan maskapai untuk pemulangan,” kata Herman, dalam keterangan resminya Sabtu, 14/9/19.

    “Pihak keluarga Jamaah tidak perlu khawatir. Selama masih dirawat, rumah sakit akan terus jamin pengobatan oleh panitia Haji dibawah pengawasan Kementerian Agama,” ujarnya.

    Sementara, Kasi PHU Kemenag Seluma, H. Ahmat Marhaen, M.Pd, menegaskan pemulangan jamaah haji sampai ke tanah air dan tiba kembali kedaerah masing masing menjadi bagian dari kontrak kerjasama penerbangan dengan Garuda Indonesia dengan Panitia Penyelenggaraan Haji Indonesia Kementerian Agama.

    “Panitia Penyelenggaraan Haji Indonesia bertanggung jawab mengantar jamaah haji sakit, baik pada masa operasional maupun pasca operasional haji.” Pungkasnya.


TERKAIT

Islam LAINNYA