Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka.Kemenag Kepahiang Rapat Evaluasi Anggaran Bersama KUA

Bengkulu (Inmas)- Kepala KUA Sekabupaten Kepahiang, Pada Selasa tanggal 11 Juli 2017 hadir di ruang Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang dalam rapat evaluasi serapan anggaran Bimas Islam. Turut hadir dalam rapat tersebut Kasi Bimas Islam Azwandi , S.Ag, Kasubag TU Zulfakar Alamsyah, S.Ag, Bendahara Kantor Kemenag Eri Susianti, S.Ag dan PPK Bimas Islam Rusiati, S.Ag.

    Dalam rapat, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang  membeberkan serapan anggaran di jajaran Bimas Islam Kabupaten Kepahiang. Selanjutnya, Kepala Kantor memberikan arahan supaya serapan anggaran dapat memcapai target dan memuaskan.

    Lebih detil  lagi Kepala kantor membahas serapan anggaran pada setiap KUA dan Seksi Bimas Islam. Dari penyampaian secara detail tersebut, Kepala Kemenag berharap akan ada perbaikan serapan anggaran dalam waktu dekat. Tentunya diikuti dengan laporan keuangan yang baik.

    Selain membahas evaluasi serapan anggaran, pada rapat tersebut Kepala Kemenag juga berharap kepada Kepala KUA untuk maksimal dalam berbagai kegiatan. Terutama kegiatan yang berkaitan dengan tugas, pelayanan masyarakat dan kegiatan yang ada pada lembaga lain seperti di Pemkab Kepahiang. (Umar)

Redaktur: H.Rolly Gunawan

 


TERKAIT

Islam LAINNYA