Urusan Agama Islam dan Syariah

Ka.KanKemenag Benteng Adakan Pembinaan Pegawai KUA

Bengkulu (Informasi dan Humas) 20/9- Pada hari Jum’at tanggal 16 September 2016 bertempat di ruang Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pondok Kelapa, Kepala Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Tengah Drs. H. Ajamalus, MH pembinaan bagi Kepala KUA, Penghulu dan Pegawai KUA Kecamatan Pondok Kelapa Kabupaten Bengkulu Tengah.

Adapun maksud dan tujuan pembinaan yang dilakukan oleh Kepala Kantor Kemenag Benteng adalah agar Kepala KUA, Penghulu dan Pegawai KUA Kecamatan Pondok Kelapa tidak lalai dan terlena atas prestasi yang diperoleh sebagai KUA Teladan Tingkat Nasional tahun 2016 ini yang berhasil meoreh prestasi predikat ke-11 dari 34 provinsi yang mengikuti pemilihan dan penilaian KUA Teladan Tingkat Nasional tahun 2016 di Hotel Santika Jakarta baru-baru ini.

Saya berharap kepada Kepala KUA, Penghulu dan Pegawai KUA Kecamatan Pondok Kelapa dapat menjaga nama baik KUA Teladan yang sudah diraih, karena KUA Pondok Kelapa ini merupakan  icon dan harus dijadikan tauladan dalam  segala hal, baik dalam bentuk kedisplinan pegawai, kualitas pelayanan, maupun sikap dan prilaku sehari-hari.

Jika KUA Kecamatan Pondok Kelapa ini tidak dapagt menjaga nama baik, maka rusaklah semua KUA-KUA yang ada di Bengkulu Tengah ini, karena masyarakat akan berfikir bahwa KUA Kecamatan Pondok Kelapa harus menjadi model pelayanan terbaik yang akan dicontoh oleh Kepala KUA yang ada di Kabupaten Bengkulu Tengah bahkan menjadi tauladan dan contoh bagi Kepala KUA se Provinsi Bengkulu Tegas H.Ajamalus mengakhiri pembinaannya.

Penulis : Bobi **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Islam LAINNYA