Haji dan Umroh

Jamaah Haji BS Tinggalkan Tanah Suci 11 September

Bengkulu Selatan (Inmas), Jamaah Haji Kabupaten Bengkulu Selatan telah siap meninggalkan Tanah Suci pada Senin (11/9). Dijadualkan mereka akan berangkat dari Bandara King Abdul Aziz pada pukul 08.00 WAS dan diperkirakan akan tiba di Bandara Internasional Minangkabau pada pukul 20.00 WIB, sehingga diperkirakan tiba di Embarkasi Haji Antara Bengkulu pada 12 September tengah malam.

Disampaikan salah satu TPHD BS Hj.Nurni Haryati bahwa kondisi Jamaah Haji BS rata-rata terkena batuk dan flu, namun hal tersebut tidak menghambat Jamaah Haji BS untuk melanjutkan perjalanan pulang menuju Tanah Air. Sejauh ini ada 5 Jamaah yang menggunakan kursi roda, hal ini untuk membantu mereka melaksanakan tawaf wa'da.

"Jamaah yang mengunakan kursi roda merupakan Jamaah kita yang sepuh, sehingga tidak kuat untuk beraktifitas terlalu berat" terang Hj.Nurni.

Seluruh rangkaian rukun haji telah diselesaikan Jamaah Haji BS termasuk Tahalul sebagai tanda telah dilaksanakannya seluruh rukun haji.

"Kami begitu gembira membayangkan akan kembali ketanah air dan bertemu keluarga, sanak famili dan teman-teman, namun juga merasa begitu sedih untuk meninggalkan tanah suci" terang Hj.Nurni. (Dina) 


TERKAIT

Islam LAINNYA