Urusan Agama Islam dan Syariah

Imam Pulang Umroh, KUA Bermani Ulu Ucapkan Selamat

Rejang Lebong (Inmas) -- Kepala KUA Kecamatan Bermani Ulu Samijan, S.Ag, MHI berserta JFU Penyuluh Agama Al Fuadi, S.Ag Kunjungi Imam Desa Kampung Melayu. Bapak Sagiman sebagai Imam desa adalah salah satu orang yang beruntung yang mendapatkan Umroh gratis dari Pemda Rejang Lebong yang diselenggarakan pada tahun 2017 ini.

Kegiatan kunjungan ini dilaksanakan pada Hari Senin tanggal 27 November 2017 pukul 10.30 WIB, langsung menuju kerumah kediaman beliau di Desa Kampung Melayu tidak jauh dari Kantor Kecamatan dan KUA setempat.

Kunjungan Kepala KUA dan JFU disambut langsung oleh Bapak Imam Sagiman dan langsung dipersilakan masuk, didalamnya sudah disiapkan air zamzam dan makanan kecil lainnya. Sagiman menceritakan mengenai kisah perjalanan dari tanah air dan sampai kembali ketanah air, tentang ritual ibadah umroh dan lainnya selama berada ditanah suci.

Samijan mengucapkan Selamat kepada Sagiman atas terpilihnya sebagai peserta Umroh yang mewakili Kecamatan Bermani Ulu, smoga apa yang dikerjakan dalam ibadah umroh ditanah suci akan membawa keberkahan dan menambah nilai nilai ibadah dan keimanan, ujarnya.

Harap samijan, apa yang telah di kerjakan selama ibadah Umroh dapat diceritakan sebagai pengalaman rohani kepada masyarakat sehingga masyarakat akan memperoleh pengetahuan dan mempunyai keinginan untuk berangkat umroh dan haji, harapnya kedepan adalah dengan telah berangkatnya umroh akan menambah semangatnya dalam mengemban tugas sebagai imam untuk menyebarkan ilmu dan kegiatan keagamaan akan semakin semarak khususnya di wilayah desa Kampung Melayu, ungkapnya (sm)


TERKAIT

Islam LAINNYA