Urusan Agama Islam dan Syariah

Harapkan Peningkatkan Kinerja, Ka. KUA Batik Nau Rapat Bersama Staf

Bengkulu (Inmas) - Dalam rangka meningkatkan Kinerja dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat, Kepala KUA Kecamatan Batik Nau, H. Mulyani, MS, MHI melakukan rapat berasama dengan seluruh staf.

Rapat yang dilaksanakan di ruang kerjanya pada Rabu, 21 Maret 2018 dilakukan sebagai upaya untuk memberikan arahan bagi seluruh stafnya sebagai langkah awal dalam memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat.

Diungkapkan H. Mulyani dalam kesempatan tersebut bahwa dirinya berharap kepada seluruh stafnya agar dapat lebih bekerja secara optimal dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Diakui H. Mulyani bahwa selama ini dirinya menilai kinerja seluruh stafnya sudah baik, namun begitu dirinya berharap ada peningkatan kinerja sehingga masyarakat akan merasa lebih puas saat melakukan urusan di KUA.

Lebih lanjut H. Mulyani juga berharap kepada seluruh stafnya agar senantiasa menjaga kekompakan dan keharmonisan dalam bekerja, karena salah satu kunci sukses dalam bekerja adalah saling kompak dan saling rukun sehingga dalam menjalankan tugas kita akan merasa tenang. (pw)


TERKAIT

Islam LAINNYA