Urusan Agama Islam dan Syariah

Cegah Genangan Air Saat Hujan KUA V Koto Lakukan Penimbunan

Mukomuko (Inmas), Seringnya Terjadi Genangan Air DI halaman Kanto Urusan Agama (KUA) Kecamatan V Koto setiap Musim Penghujan Tiba tentunya sangat menggangu proses pelayanan kepada masyarakat yang akan berurusan dengan KUA.

Menyisati hal tersebut Beberapa hari yang lalu seluruh Pegawai KUA kecamatan V Koto bersama PAI Non PNS melakukan gotong royong untuk melakukan menimbunan dihalaman KUA yang memang kondisinya selalu tergenang Air dikala hujan.

Kepala KUA Kecamatan V Koro Abdul Qadir, S.Sos.I mengungkapkan bahwa terjadinya genangan Air di halama kantor disebabkan struktur tanahnya yang rendah dan memang pada awalnya dulu halaman kantor KUA V koto adalah rawa yang dalam.

Abdul Qadir berharap “mudah mudahan setelah dilakukanya penimbunan ini tidak terjadi lagi genangan dihalaman kantor saat musim hujan tiba, dan dapat memberikan kenyamanan kepada masyarakat yang akan berurusan dengan KUA” Harapnya. (Tisna).


TERKAIT

Islam LAINNYA