Rapat Persiapan Kegiatan P5 dan PPRA “Suara Demokrasi” Tahun 2024 di MAN Seluma

Seluma (Humas) - Demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil’alamin (PPRA) tema Suara Demokrasi, panitia P5 dan PPRA MAN Seluma menggelar rapat persiapan. Rapat persiapan kegiatan P5 dan PPRA dipusatkan di Aula MAN Seluma. Senin (2/9). Rapat dihadiri oleh seluruh dewan guru MAN Seluma.

Salah satu Koordinator P5 dan PPRA, Ria Restini, S. Pd., menyampaikan tujuan digelar untuk membahas persiapan pelaksanaan Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dan Profil Pelajar Rahmatan Lil “alamin (PPRA) dengan tema Suara Demokrasi”. Ia mengatakan “mohon kerja sama nya ya bapak ibu semuanya demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan ini” ujarnya.

Lebih lanjut Ria memaparkan harapannya, semoga dengan proyek ini diharapkan peserta didik dapat belajar untuk berdemokrasi dan menyuarakan hak nya sebagai warga negara yang baik. Semoga dalam pelaksanaan proyek nanti tidak ditemukan kendala dalam pelaksanaannya, dan diharapkan kepada seluruh fasilitator atau guru yang sudah di SK kan dalam pelaksanaan proyek ini dapat menjalankan proyek ini dengan baik dan sukses.

Rapat persiapan pelaksanaan kegiatan P5 dan PPRA berlangsung dengan khidmat, semua peserta yang hadir pada rapat tersebut menyimak dengn cermat penyampaian dari para coordinator kegiatan P5 dan PPRA. (Naf/Rsk)


TERKAIT

Berita LAINNYA