PAI Non PNS Muara Kemumu Laksanakan Program Binaan di Desa Batu Bandung

Kepahiang, KUA MK (Humas) --- Salah satu Program dari PAI Non PNS kecamatan Muara kemumu ialah melaksanakan kegiatan Penyuluhan Agama. Kegiatan Penyuluhan ini dilaksanakan satu kali dalam seminggu, salah satu PAI Non PNS dari KUA Muara Kemumu yaitu Eka.yang bertanggung jawab terhadap kelompok binaan di Majelis Taklim Desa Batu Bandung.

Salah satu Majelis Talim binaan Eka yaitu MT Ar-Rahman di Desa Batu Bandung, belajar terkait membaca Al-Qur’an dan diskusi mengenai Fiqih dan Rencana Kegiatan Sosial Kegamaan lainnya, Jum’at(22/09).

Kegiatan kegamaan yang sudah berlangsung cukup lama ini, telah mengalami pasang-surut kehadiran anggota, tak bisa dipungkiri bahwa mayoritas warga Desa Batu Bandung ialah petani yang sering keladang,

“ Saya harap ibu-ibu tetap meluangkan waktu dan menyempatkan diri untuk hadir di pengajian meski pada musim panen nanti,karena  belajar ilmu agama dapat sebagai tabungan di akhirat kita nanti” tutur Eka

Sebagai Kepala Kantor Urusan Agama Kecamatan Muara Kemumu Azwandi, M.H, terus memberi motivasi kepada Penyuluh PAI Non PNS khususnya Penyuluh agama Islam (PPPK) yang baru diangkat,

“Semoga para penyuluh nantinya menyemarakkan kegiatan Majelis Taklim Di Desa-Desa yang ada di kecamatan Muara Kemumu dan terus berkoordinasi dengan Ketua Badan Kontak Majlis Taklim (BKMT) di Kecamatan Muara kemumu agar dapat saling bersinergi mengadakan kegiatan sosial kegamaan” tutur Azwandi (Junaidi)


TERKAIT

Berita LAINNYA