OSIM MTs N 2 Bengkulu Utara Terima Penghargaan

Bengkulu Utara (humas) - Kepala Madrasah MTs N 2 Bengkulu Utara melalui Pembina Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) memberikan piagam penghargaan atas pengabdian Ketua, Wakil Ketua, dan anggota OSIM periode 2023/2024, Senin (26/2/2024).

Pemberian piagam penghargaan dilaksanakan setelah selesainya upacara bendera yang merupakan kegiatan rutin setiap hari senin. Piagam tersebut diberikan langsung oleh Kepala Madrasah MTs N 2 Bengkulu Utara, Eli Rina, M.Pd didampingi Pembina OSIM, Corri Rohmansyah, S.Pd.

Eli Rina, M.Pd, mengatakan piagam tersebut sebagai wujud apresiasi dari madrasah kepada peserta didik yang telah berani mengabdikan dirinya sebagai anggota OSIM. Dimana OSIM adalah wadah bagi siswa untuk menyalurkan ide dan gagasan untuk memajukan madrasah.

"Saya sangat mengapresiasi anak-anak yang telah rela mengabdikan dirinya dan mau untuk menjadi anggota OSIM. Anak yang terpilih sebagai anggota OSIM juga telah melalui seleksi, jadi bisa menjadi panutan bagi siswa lain. Saya berharap kedepannya OSIM MTs N 2 Bengkulu Utara makin maju dan berkembang", jelasnya.

 


TERKAIT

Berita LAINNYA