Hari Pertama Masuk Kerja, Kepala KUA Tebat Karai Pimpin Ijab Kabul

Kepala KUA Tebat Karai Pimpin Ijab Kabul

Kepahiang (Humas) --- Sebagai Kepala KUA sekaligus Penghulu KUA Kecamatan Tebat Karai sudah menjadi salah satu tugas untuk memimpin pelaksanaan ijab abul. Hal ini dilakukan oleh Bambang Utoyo, SH.I MH pada pernikahan sepasang calon pengantin di Kelurahan Tebat Karai yaitu Ratman dan Umi Kalsum. Pada saat pelaksanaan pernikahan dihadiri oleh perangkat agama Kelurahan Tebat Karai, perangkat adat, perangkat pemerintahan, penghulu Kecamatan Tebat Karai yaitu Lendi Nusa, S.Sos.I, hadir juga Patimura selaku penyuluh Agama pada KUA Kecamatan Tebat Karai pada Selasa, (16/04/2024).

Dalam khutbah nikah Penghulu KUA Kecamatan Tebat Karai Lendi Nusa, S.Sos.I menyampaikan bahwa kunci dalam membina rumah tangga minimal ada 3 yaitu :

1. Niat

2. Saling menghormati keluarga kedua belah pihak

3. Sholat harus dilaksanakan

Pada akhir acara disampaikan oleh Kepala KUA Kecamatan Tebat Karai Bambang Utoyo, S.H.I, MH, mengingatkan agar masyarakat mendaftarkan pernikahan  di KUA agar pernikahanya tercatat secara resmi dan sah secara agama dan juga Negara. (Nesy)


TERKAIT

Berita LAINNYA