Bingkisan dan Reward, Tips Jitu PAI Motivasi Antusias Pelajar SMP 17 Ikuti Sanlat Ramadhan 

Bingkisan dan Reward, Tips Jitu PAI Motivasi Antusias Pelajar SMP 17 Ikuti Sanlat Ramadhan 

Kota Bengkulu (Humas)-Saat menjadi pengisi kajian Pesantren Kilat (Sanlat) Ramadhan bagi pelajar SMP Negeri 17 Kota Bengkulu pada Ramadhan ke-11, Selasa 11 Maret 2025, salah satu Penyuluh Agama Islam (PAI) Kantor Urusan agama (KUA) Kecamatan Muara Bangkahulu Kota Bengkulu, Aditya Candra Utama,S.Kom.I.  menyiapkan bingkisan dan reward bagi para siswa. Hal ini tentu ​​​​​​​sangat menyentuh dan memotivasi antusias para pelajar SMP Negeri 17 Kota Bengkulu dalam mengikuti Sanlat Ramadhan.

Kepala SMP Negeri 17 Kota Bengkulu melalui Waka Kurikulum Ridwan,S.Pd. menyampaikan apresiasinya atas terobosan positif dan tips jitu Ustadz Aditya Candra Utama,S.Kom.I​​​​​​​. ini.

"Alhamdulillah Ustadz Adinda Aditya Candra Utama,S.Kom.I. sangat memotivasi para siswa pelajar SMP Negeri 17 Kota Bengkulu. Dimana, disela tausyiah yang disampaikan Beliau memberikan pertanyaan atau kuis, dan bagi siswa yang bisa menjawab kuis atau pertanyaan tersebut diberikan reward berupa bingkisan. Tentu ini sangat memotivasi peserta yang hadir untuk fokus mendengarkan pemaparan tausyiah agama". Ungkap Ridwan,S.Pd.

Salah satu peserta Sanlat Ramadhan pada Ramadhan ke-11 di SMPN 17 Kota Bengkulu, bernama Zaskia Umiyanti dari Kelas IX A mengatakan, bahwa dirinya bersama kawan-kawan pelajar SMP Negeri 17 Kota Bengkulu yang mengikuti Sanlat Ramadhan sangat antusias untuk menjawab pertanyaan atau kuis yang diberikan Ustadz Aditya Candra Utama,S.Kom.I ini.

"Alhamdulillah, Saya kebagian juga untuk menjawab pertanyaan atau kuis dari Ustadz Aditya ". Tutup Zaskia dengan penuh rasa syukur.
 (Aditya/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA