Sanlat Ramadhan di SMP 17 Kota Bengkulu, Penyuluh Agama Tekankan Penguatan Moderasi Beragama 

Sanlat Ramadhan di SMP 17 Kota Bengkulu, Penyuluh Agama Tekankan Penguatan Moderasi Beragama 

Kota Bengkulu (Humas)-Salah satu Penyuluh Agama Islam (PAI) Kantor urusan agama (KUA) Kecamatan muara Bangkahulu menjadi pengisi Kajian Pesantren Kilat (Sanlat) Ramadhan Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 17 Kota Bengkulu pada Ramadhan ke-11, Selasa (11/3/2025), yakni Aditya Candra Utama,S.Kom.I. yang menyampaikan tema Penguatan Moderasi Beragama bagi kalangan pelajar.

Disampaikan oleh Kepala SMP Negeri 17 Kota Bengkulu melalui Waka Humas Nurwati,S.Pd, bahwa tema yang diangkat dan disampaikan Ustadz Aditya Candra Utama,S.Kom.I. ini sangat tepat, bijak dan langsung menyentuh esensi kebangsaan dan keagamaan di kalangan pelajar SMP Negeri 17 Kota Bengkulu ini.

"Alhamdulillah kami mengapresiasi penyampaian tausyiah agama yang dikemas melalui tema penguatan moderasi beragama oleh Ustadz Aditya Candra Utama,S.Kom.I. Menurut kami, tema penguatan moderasi beragama dikalangan pelajar khususnya pelajar kami di SMP Negeri 17 Kota Bengkulu sangat tepat terutama dalam menanamkan esensi naisonalisme atau rasa cinta tanah air, menumbuhkan jiwa patriotisme, dan ke solidaritas serta cinta akan kemajemukan atau keberagaman ditengah derasnya tantangan kemajuan zaman di era digital". Ungkap Ibu Nurwati,S.Pd.

Sebagai informasi, kegiatan Sanlat Ramadhan di SMP Negeri 17 Kota Bengkulu ini diikuti oleh peserta siswa dari seluruh Kelas IX, sebanyak lebih kurang 150 siswa/siswi, bertempat di ruang Gedung Laboratorium Komputer.
 (Aditya/PopiHumas)


TERKAIT

Berita LAINNYA