UAS Di MIN 4 Benteng Berjalan Lancar, Guru Himbau Siswa Selalu Patuhi Protokol Kesehatan

Bengkulu Tengah (Inmas) -     Pelaksanakan Ulangan Akhir Semester (UAS) semester ganjil tahun ajaran 2020/2021 di MIN 4 Bengkulu Tengah berjalan lancar. Pada hari terakhir pelaksanaan UAS ini, guru-guru memberikan nasehat ke siswa agar selalu mentaati protokol kesehatan. (04/12).

Kepala MIN 4 Bengkulu Tengah, Anita Utame Nensi, S.Pd menyatakan hari ini (Jum’at) adalah terakhir melaksanakn UAS. Selama satu minggu ini, pelaksanaan UAS telah dilakukan dengan mengikuti protokol kesehatan secara ketat. ” Alhamdulillah UAS berjalan lancar, tanpa ada kendala. Semua siswa kita mengikuti protokol kesehatan yang selalu diawasi oleh guru. Alhamdulillah, baik siswa maupun guru-guru kita sehat semua ”, Tutur Anita.

Setelah selesai melaksanakan UAS ini, siswa dirumah saja, tidak ke madrasah. Akan tetapi, siswa dihimbau untuk tidak pergi liburan. Siswa diharapkan selalu melihat pesan-pesan di WA grub. “ Jika ada siswa yang harus mengikuti remedial maupun keperluan lain yang menyangkut madrasah, akan diinformasikan melalui WA Grub ”, pesan Karyono, S.Pd, Koordinator MIN 4 kelas jauh.

Karyono juga menasihatkan ke siswa untuk selalu mentaati protokol kesehatan. Selalu menggunakan masker secara benar, cuci tangan pakai sabun, hindari kerumunan dan berpergian, serta jaga jarak dengan orang sekitar. “ Selalu jaga kebersihan dan kesehatan badan. Jika dirasa kurang sehat, segera beri tahu orang tua untuk memeriksa ke puskesmas atau tenaga kesehatan lainnya. Mari kita bekerja sama untuk berusaha dan berdoa, agar kita dan keluarga selalu sehat ”, tutup karyono. (Ary Yoga)


TERKAIT

Wilayah LAINNYA