Bengkulu (Informasi dan Humas) 29/05- Salah satu keberhasilan dalam jajaran Kepemerintahan adalah keberhasilan dalam pengelolaan Akuntabiltas dengan cara yang taransfaran dan akurat dalam pengelolaan keuangan negara dalam bentuk laporan keuangan. Untuk itu jajaran Kementerian Agama Kabupaten Bengkulu Tengah pada hari Kamis 28 Mei 2015 pada pukul 09.00 wib mengadakan Pembinaan Sistem Akuntansi Instansi (SAI) terhadap Satker.
Pembinaan yang dilaksanakan di Aula Kantor Kemenag Benteng Komplek Perkantoran Desa Renah Semanek Kecamata Gunung Bungkuk tersebut dihadiri oleh satker yang ada Bengkulu Tengah seperti Kepala Kantor Urusa Agama (KUA) Kecamatan dan Madrasah Negeri se-Bengkulu Tengah.
Dalam pembinaan tersebut dilaksanakan berbagai macam rentetan acara diawali dengan pembukaan dengan sebagai pembawa acara Yuhartati putri. Kemudian acara dibuka secara resmi oleh Kepala Kemenag Benteng. Sebelum dibuka secara resmi Kepala Kemenag Benteng menyampaikan sambutannya.
Dalam sambutanyan, Kepala Kemenag Benteng mengatakan. Dilaksanakannya pembinaan SAI ini nantinya diharapkan dapat meningkatkan Sitem Akuntasi dari Satker Yang ada di Bengkulu Tengah serta mewujudkan Sistem akuntansi berbasis Akrual di Jajaran Kementerian Agama Bengkulu Tengah, ujarnya.
Penulis : Guntur/C **
Redaktur: H.Nopian Gustari