Siswa MIN 03 Bandung Marga Ikuti Lomba 1 Muharam 1437 H

Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/10- Dalam rangka memperingati 1 Muharam 1437 H pemerintah Kabupaten Rejang Lebong mengadakan berbagai macam perlombaan diantaranya Qosidah, azan, MTQ, nasyid dan beberapa lomba yang lain. Dalam memeriahkan 1 muharam tersebut MIN 03 Bandung Marga mengikuti lomba Qosidah tingkat MI/SD . perlombaan dilaksanakan di lapangan setia negara dipanggung utama perlombaan. Siswa yang mengikuti Qosidah terdiri dari 7 orang siswa sebagai vokalis yakni Meisin dan 6 orang baking vokal. 

Bapak Endang Suriaji, M.Pd mendukung penuh kegiatan tersebut untuk menampilkan bakat siswa dan keberanian siswa. Pelatih Qosiah ialah Ibu Eva Heriyanti, S.Pd.I, Irma Ningsi dan Nurbaiti sedangkan pembinanya ialah Bapak Kepala MIN 03 Bandung Marga itu sendiri. 

Meskipun kalah dalam perlombaan yang terpenting siswa MIN 03 Bandung Marga telah berani tampil dan mencoba mengikuti lomba tersebut.” Tutur Kepala MIN 03 Bandung Marga”.

Penulis : Andi **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA