Peresmian KUA Kec. Ulu Manna Kab. Bengkulu Selatan

Bengkulu (Informasi dan Humas) 5/1 - Setelah sebelumnya pada tanggal 7 Januari dan 16 Januari 2013 lalu Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Selatan Drs.Yasaroh Maksum meresmikan pemanfaatan dua gedung KUA baru, KUA Kota Manna dan KUA Air Nipis, pada hari Selasa tanggal 29 Januari 2013 Ka.KanKemenag Bengkulu Selatan kembali meresmikan pemanfaatan gedung KUA ULU Manna. Acara yang di mulai pada pukul 09.00 WIB ini diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Quran. Hadir dalam acara ini Camat ULU Manna Kusni Adri,M.Pd, Kapolsek Ulu Manna IPTU Wiwit,SE, Kepala Desa se-Kecamatan Ulu Manna, Tokoh Masyarakat, Kepala KUA se-Kabupaten Bengkulu Selatan, serta karyawan dan karyawati Kantor Kementerian Agama Kab.Bengkulu Selatan. Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Bengkulu Selatan dalam sambutannya mengharapkan dengan telah diresmikannya Gedung KUA yang baru ini maka pelayanan Nikah Rujuk pada masyarakat di Wilayah kecamatan Ulu manna akan semakin Prima. Drs.Yasaroh Maksum juga menghimbau kepada masyarakat agar tidak menunda-nunda pendaftaran haji jika memang telah siap, karena saat ini daftar tunggu untuk Calon Jamaah Haji di Wilayah Bengkulu Selatan telah sampai tahun 2018. (Fardiana, S.Sos)

TERKAIT

Wilayah LAINNYA