Pawai 1 Muharram, Kemenag Kota Kerahkan 10 Ribu Massa

Kota Bengkulu (Inmas) 25/9- Memeriahkan Tahun Baru Islam 1439 Hijriyah/ 2017 Masehi. Hari Jumat tanggal 22 September 2017 pagi, Kantor Kemenag Kota Bengkulu menggelar Pawai Taaruf yang diikuti oleh ribuan massa. Yang berasal dari jajaran pejabat dan ASN di lingkungan Kantor Kemenag Kota Bengkulu, MDA, TPQ, Madasah dari tingkat MI dan MTs, RA, Ormas Islam, serta OPD Kota Bengkulu.

 

    Disampaikan oleh Kepala Kemenag Kota Bengkulu melalui Kasi Pendidikan Madrasah , Sapruni, M.Pd dan Kasi PAIS, Mulyadi, M.Pd. selaku penanggungjawab kegiatan, bahwa Pawai taaruf ini diikuti sekitar 10 ribu massa.

    “Kami perkirakan 10 ribu massa mengikuti Pawai Taaruf yang dilaksanakan dalam rangka menyambut Tahun Baru Islam 1 Muharram 1439 Hijriyah ini. Dan Insya Allah kegiatan ini akan menjadi agenda rutin”. Kata Mulyadi, M.Pd.

    Adapun rute Pawai Taaruf ini mengambil start dari eks Kantor walikota Bengkulu Jalan Basuki Rahmad melewati Jalan Soekarno Hatta dan finish di masjid Akbar At Taqwa Kelurahan Anggut Atas Kota Bengkulu.

    Pawai taaruf ini diiringi penampilan grup drumband siswa/I madrasah Kota Bengkulu dan berlangsung dengan sangat meriah. (popi)

 


TERKAIT

Wilayah LAINNYA