Panitia Wisuda Santri Pino Raya Cek Data Peserta

Bengkulu ( Informasi dan Humas )  Panitia wisuda santri se Kecamatan Pino Raya BS di KUA Pino Raya mulai memeriksa data peserta. Terbaru jumlah peserta tercatat sekitar 175 orang yang bakal diwisuda Rabu 06/01 2016 besok. Direncanakan, mereka akan diwusuda langsung oleh Kakan Kemenag Drs.H.Yasaroh Maksum,M.HI.

“Mudah-mudahan, acara besok akan berhasil dan berjalan sukses,” kata Kepala KUA Pino Raya Wahidin,S.Pd.I

Acara wisuda akan dibentang di depan KUA Pino Raya Dusun Kelutum Desa Pasar Pino Pino Raya. Acara bakal dihadiri seluruh orangtua santri dan sederet pejabat unsur muspika dan pejabat Kantor Kemenag BS.

Tujuan wisuda memberikan motivasi dan rangsangan pendidikan kepada masyarakat, orangtua dalam memberikan kesempatan dan motivasi bagi anak belajar membaca AL-Qur’an.

“Dengan wisuda tujuan yang bakal dicapai mampu mendapatkan hasil dan orangtua semangat begitu juga denga para santri atau anak-anak,” ujar Wahidin.

Wisuda santri merupakan agenda tahunan, kali ini KUA Pino Raya menggelar sendiri, bukan berarti memisah dari kabupaten, namun karena pertimbangan jarak dan lainnya. (salim/humas)  

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA