Paimat : Pegawai Kemenag Kepahiang Harus Bisa Implementasikan 5 Budaya Kerja

Bengkulu (Informasi dan Humas) 04/3-  Berbagai ide selalu dimunculkan oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang Drs. H. Paimat. M.HI untuk memajukan serta memperindah kantor yang ia pimpim, termasuk selasa (03/02) kemarin, adanya pemasangan Visi Misi Elektronik Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang yang di usulkan oleh beliau.

Adapun ide yang beliau munculkan ini tidak jauh dari implementasi “5 Budaya Kerja” dari program Menteri Agama yaitu salah satunya Inovasi.

Jadi beliau mengukapkan, 5 Budaya Kerja bukan sekedar kita jadikan semboyan kerja dari pegawai Kementerian Agama  atau hiasan di dada saja, namun kita harus bisa mengimplementasikannya dalam pekerjaan sehari – hari, ujar beliau.

Disamping itu Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kepahiang saat ini terus berbenah dalam berbagai kinerja dari setiap pegawainya, dengan selalu melaporkan laporan kinerja setiap minngunya kepada atasannya.

Penulis: Deden/C Editor : H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA