Bengkulu (Informasi dan Humas) 13/6- Bertempat di Masjid Syuhada Desa Panca Mukti Kecamatan Pondok Kelapa, Anggota PAI Kecamatan Pondok Kelapa bertugas pada peringatan Nuzul Quran.
Acara tersebut terselenggara atas kerja sama anggota Risma masjid Syuhada bersama anggota PAI Kecamatan Pondok Kelapa, Kegiatan ini dihadiri oleh perangkat masjid, tokoh Agama,Pengurus Majlis Ta’lim dan Anggota Risma, dan seluruh masyarakat desa Panca Mukti.
Acara dimulai dengan pembukaan, pembacaan Ayat Suci Al-qur’an yang juga dibaca oleh salah satu anggota penyuluh kecamatan Pondok Kelapa sudara Ali, dilanjut dengan Sholawat Badriah, Kata- kata sambutan, Kemudian Ceramah, doa dan penutup. Kata sambutan.
Bertindak sebagai penceramah dalam kegiatan tersebut Uztad Nursalim. Dalam ceramahnya ia mengajak para jama’ah untuk selalu bersyukur, kemudian selalu konsekuen membaca dan mengamalkan isi al-Quran.
Nursalim juga menambahkan Peringatan nuzulul qur’an adalah sebuah peristiwa penting dalam Islam dimana pada malam tersebut telah terjadi peristiwa turunnya Al-Qura’n sehingga dengan turunnya Al-Qur’an ini umat Islam telah memiliki pedoman untuk hidup di dunia ini dan untuk menuju ke akhirat esok. Kata Nursalim. (Bobi)
Redaktur: H.Rolly Gunawan