PAH KUA SAM Kabupaten Seluma Meninggal Dunia

Bengkulu (Informasi dan Humas) 15/6- Rezeki Jodoh dan Maut adalah Rahasia Allah, tidak seorang pun mampu menolak takdir dan Ketentuan dari Allah SWT. Inilah yang dirasakan oleh keluarga besar Kementerian Agama Seluma khususnya ASN KUA Semidang Alas Maras yang kehilangan sosok terbaik dalam diri Almarhum Nidi, S.Ag salah seorang anggota Penyuluh Agama Honorer (PAH) yang meninggal Senin, 13 Juni 2016 jam 04.00 Wib yang menghembuskan napas terakhir di dirumahnya yang beralamat di desa Karang Anyar Kecamatan Semidang Alas Maras.

Kepala KUA Semidang Alas Maras, Marlius Putra, M.HI bersama JFU datang ke rumah duka  dan menghadiri pemakaman jenazah pukul 10.00 Wib, ia menjelaskan bahwa almarhum Nidi, S.Ag  adalah Sosok yang sangat baik, mampu bekerja sama dengan baik dalam bidang sosial keagamaan.

Selain dikenal sebagai Penyuluh agama yang sering menyampaikan ceramah, almarhum juga aktif dalam setiap kegiatan yang dilaksanakan oleh pihak KUA Semidang Alas Maras seperti wisuda santri beberapa waktu yang lalu.

Lebih lanjut Marlius menceritakan kronologi kejadian sebelum meninggal Nidi tidak pernah mengeluh sakit bahkan kondisinya segar bugar, beliau beberapa hari yang lalu sempat datang ke KUA SAM bercengkrama tentang masalah keagamaan, bercerita panjang lebar tentang cita-citanya membesarkan Raudatul Anfal (RA) yang mulai dirintisnya. Tapi Allah berhendak lain, ketika isterinya ingin membangunkan Nidi untuk makan sahur, ternyata beliau sudah meninggal dunia”

“Kami Jajaran keluarga Besar Kantor Urusan Agama Kecamatan Semidang Alas Maras dan Kemenag Seluma menyampaikan bela sungkawa mengucapkan turut berduka cita yang mendalam atas meninggalnya Penyuluh Agama sekaligus rekan kerja kami Nidi, S.Ag semoga amal ibadahnya selama di dunia diterima disisi Allah Swt dan keluarga yang ditinggalkan tabah menghadapi ujian yang maha berat ini” doa Marlius mengakhiri.

Penulis : Humas KUA **
Redaktur: H.Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA