PAH Di Kecamatan Pino Raya BS Terancam Diberhentikan

Bengkulu (Informasi dan Humas), Dijadwalkan Senin 04 April 2016 mendatang sebanyak 37 orang tenaga penyuluh agama honorer (PAH) Pino Raya bakal menerima SK. Penyerahan SK diawali dengan pembinaan yang bakal disampaikan langsung Kakan Kemenag BS Drs.H. Yasaroh Maksum,M.HI.

“Alhamdulillah, mudah-mudahan Senin mendatang SK PAH segera dibagikan,” kata Kepala KUA Pino Raya BS Wahidin,S.Pd.I.

Meskipun secara administrasi penyerahan baru diserahkan, namun diakui tugas para penyuluh sudah mulai Januari lalu, mereka tersebar di berbagai desa dalam wilayah Kecamatan Pino Raya. Harapannya setelah menerima SK, para tenaga PAH dapat kembali meningkatkan energi bekerja untuk melaksanakan tugasnya masing-masing.

Wahidin menegaskan selaku pembina akan terus memantau pelaksanaan pengajaran dan kegiatan PAH di lapangan. Hasilnya acuan evaluasi kinerja kedepannya, jika ditemukan penyuluh tidak melaksanakan tugas menjadi tugas bagi KUA untuk membina bahkan merekomendasikan untuk diganti.

“Kepada tenaga PAH untuk terus aktif jangan sampai melalaikan tugas, jika terjadi jelas terancam diganti,” demikian Wahidin”.(salim/humas) 

Redaktur : H. Nopian Gustari


TERKAIT

Wilayah LAINNYA