Orientasi Rubiah (Penyelenggaraan Jenazah)

Bengkulu Tengah (Humas) -- Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu H. Taufiqurrahman, SH, MAP didampingi Kabid Penamas Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Bengkulu Drs. H. Ramlan membuka Orientasi Rubiah yang dilaksanakan hari Selasa (28/10/2010) ba’da Ashar di Hotel Dianty Bengkulu Tengah.

Dalam sambutan kegiatan yang pesertanya terdiri dari para penyelenggara rubiah dan utusan dari majelis ta’lim se-Provinsi Bengkulu tersebut Kakanwil mengatakan, bahwa ilmu rubiah merupakan ilmu yang langka, hanya sedikit umat islam yang menguasai ilmu tersebut.

“Tidak jarang kita temui jika ada orang yang meninggal dalam suatu lingkungan mayoritas muslim, keluarga ahlul musibah bingung dan tidak mengerti tindakan apa yang semestinya harus dilaksanakan terhadap si mayit, kemudian terjadilah kekeliruan dalam pengurusan jenazah” papar Kakanwil.

“Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menginformasikan kepada masyarakat dari daerah dimana peserta kegiatan ini berasal tentang penyelenggaraan jenazah yang baik dan benar, sehingga tidak dijumpai kembali kekeliruan-kekeliruan dan kesimpangsiuran dalam penyelenggaraan jenazah” ujar Kakanwil dalam akhir sambutannya.


TERKAIT

Wilayah LAINNYA